Timbangan adalah benda penting jika Anda mempunyai usaha yang mengharuskan untuk menimbang barang. Jika ingin lebih praktis dan tidak makan tempat, maka bisa mempertimbangkan timbangan gantung. Ada banyak model dan ukuran timbangan gantung yang bisa Anda pilih sesuai dengan keperluan Anda. Selain itu, harganya juga variatif sehingga bisa menyesuaikan dana yang Anda miliki.

Yuk, intip 10 model timbangan serbaguna di bawah ini supaya Anda bisa menemukan yang cocok untuk Anda.

Rekomendasi Timbangan Gantung Terbaik dan Harganya

1. Timbangan Smile

Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini

10 Rekomendasi Timbangan Gantung Terbaik

terbuat dari plastik namun kokoh Bisa hingga 40 kg

jenis timbangan digital dan menggunakan baterai

Jika Anda ingin mencari timbangan yang praktis dan mudah dibawa kemana-mana, maka bisa memilih timbangan Smile. Bodi timbangan terbuat dari plastik namun kokoh dan sanggup menopang beban hingga 40 kg. Ukurannya juga sebesar genggaman tangan sehingga muat jika Anda masukkan ke dalam kantong. Perkiraan dimensi timbangan yaitu 16 x 7 x 2 cm dengan akurasi ketelitian 10 gr.

Timbangan Smile adalah jenis timbangan digital dan menggunakan baterai. Desainnya seperti angka 8 namun lebih gendut pada bagian atas. Pilihan warnanya juga beragam seperti biru, orange, abu-abu, dan hitam. Harganya pun juga relatif terjangkau karena Anda bisa mendapatkannya mulai dari Rp20.000,00.

2. Timbangan Eelic TGM

Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini

10 Rekomendasi Timbangan Gantung Terbaik

kapasitas maksimal timbangan yaitu 50 kg

timbangan Eelic TGM karena tahan lama dan akurat

Anda juga bisa mempetimbangkan model timbangan Eelic TGM karena tahan lama dan akurat. Sebab, Timbangan ini terbuat dari besi seng yang lumayan tebal. Selain itu, pengait untuk beban juga terbuat dari kawat kokoh sehingga dapat menopang beban dengan baik.

Adapun kapasitas maksimal timbangan yaitu 50 kg. Panjangan timbangan sekitar 30 cm dengan berat 300 gr. Bagian depan timbangan berwarna emas sehingga memberikan kesan klasik dan mewah.

Mengingat timbangan ini menggunakan sistem manual, maka Anda tidak perlu repot mengganti baterai. Timbangan ini dibanderol dengan harga hemat yaitu mulai dari Rp20.000,00.

Cara menggunakannya sangat mudah karena tinggal menggantungkannya dan meletakkan beban pada pengaitnya. Meskipun harganya sangat ekonomis namun hasilnya akurat.

3. Timbangan Jarum

Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini

10 Rekomendasi Timbangan Gantung Terbaik

kapasitas maksimal 50-100 kg dan 150-200 kg

terdapat pengait seperti huruf S

Jika Anda mencari timbangan gantung dengan kapasitas yang lebih besar, maka bisa mempertimbangkan timbangan jarum. Model timbangan ini sangat cocok untuk menimbang hasil pertanian, dagangan di pasar, dan berbagai macam usaha lainnya yang memerlukan timbangan skala besar.

Pasalnya, timbangan jarum di atas tersedia mulai kapasitas maksimal 50-100 kg dan 150-200 kg. Ukurannya juga tidak terlalu besar sehingga memudahkan Anda untuk membawanya kemanapun Anda pergi. Adapun kapasitas minimal timbangan yaitu 100 gr.

Timbangan jarum ini hadir dalam 3 pilihan warna yaitu putih, hitam, dan juga biru. Pada bagian atas dan bawah terdapat pengait seperti huruf S yang memungkinkan Anda untuk menggantungkan timbangan dan meletakkan beban di bawahnya. Kisaran harganya mulai dari Rp72.000,00 hingga Rp100.000

4. Timbangan Portable

Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini

10 Rekomendasi Timbangan Gantung Terbaik

Anda bisa menimbangkan dengan kapasitas maksimal 10 kg

Pada bagian atas timbangan dilengkapi dengan handle

Anda yang sedang berhemat namun memerlukan timbangan, bisa mempertimbangkan timbangan gantung portable di atas. Timbangan tersebut harganya sekitar Rp15.000,00. Dengan harga yang terjangkau, Anda bisa menimbangkan dengan kapasitas maksimal 10 kg.

Ada banyak variasi warna yang bisa Anda pilih yaitu hijau, biru, kuning, dan merah. Bodi timbangan terbuat dari material plastik standar dan jarum analog. Mengingat kualitas plastiknya standar, maka warnanya pun tidak terlalu cerah.

Pada bagian atas timbangan dilengkapi dengan handle sehingga Anda bisa mengangkatkan tanpa harus mengaitkan timbangan ketika menggunakannya. Meskipun kualitasnya standar namun timbangan ini tetap bisa menjadi alternatif menarik jika Anda sedang berhemat.

5. Timbangan Koper

Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini

10 Rekomendasi Timbangan Gantung Terbaik

Kapasitas maksimal timbangan yaitu hingga 32 kg

Pengait untuk beban juga terbuat dari material besi yang kokoh

Jika usaha yang Anda geluti sering menimbang barang seperti koper, coba pilih timbangan koper seperti di atas. Kapasitas maksimal timbangan yaitu hingga 32 kg. Timbangan ini adalah model manual dan menggunakan jarum sehingga tidak perlu menggunakan baterai.

Handle timbangan terbuat dari besi dan dilapisi dengan plastik sehingga tidak membuat tangan sakit ketika Anda menimbang koper yang berat. Pengait untuk beban juga terbuat dari material besi yang kokoh sehingga kuat dan tahan lama.

Jangan khawatir kantong jebol karena timbangan ini harganya hanya sekitar Rp25.000,00. Walaupun harganya lumayan ekonomis namun hasil timbangan ini akurat sehingga layak diandalkan.

6. Timbangan Hiosi

Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini

10 Rekomendasi Timbangan Gantung Terbaik

menimbang barang hingga maksimal 100 kg

Pengait timbangan juga terbuat dari kawat stainless steel yang tebal dan kuat

Rekomendasi timbangan gantung lainnya yaitu dari merk Hiosi. Semua bodi timbangan terbuat dari material besi yang tebal dan kuat sehingga cocok untuk investasi jangka panjang. Selain itu, material besi yang digunakan juga tidak mudah berkarat.

Anda bisa menggunakan timbangan Hiosi ini untuk menimbang barang hingga maksimal 100 kg. Mengingat kualitasnya yang bagus, maka tidak heran jika timbangan ini dibanderol dengan harga lebih mahal yaitu sekitar Rp115.000,00.

Pengait timbangan juga terbuat dari kawat stainless steel yang tebal dan kuat. Ukuran timbangan ini juga tidak terlalu lebar sehingga lebih praktis dan hemat tempat.

7. Timbangan Mini

Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini

10 Rekomendasi Timbangan Gantung Terbaik

timbangan ini banyak digunakan untuk menimbang bayi di posyandu

Timbangan minimalis ini dapat menimbang beban maksimal 5 kg

Jika Anda penggemar barang unik dan minimalis namun bermanfaat, coba beli timbangan minimalis seperti gambar diatas. Bentuknya bulat seperti spidol untuk papan tulis. Timbangan minimalis ini dapat menimbang beban maksimal 5 kg.

Biasanya, timbangan ini banyak digunakan untuk menimbang bayi di posyandu. Selain itu, Anda bisa memanfaatkan timbangan ini untuk timbangan dapur. Material timbangan terbuat dari stainless steel sehingga finishing-nya terlihat putih mengkilap.

Harga timbangan mini ini lumayan mahal karena harganya mulai dari Rp40.000,00. Namun demikian, Anda akan diuntungkan dengan manfaat dan kepraktisannya karena mudah di simpan di dalam kantong.

8. Timbangan Koper Digital

Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini

10 Rekomendasi Timbangan Gantung Terbaik

Timbangan koper hanya terdiri dari handle yang dilengkapi dengan indikator

menggunakan baterai sehingga Anda bisa mengganti baterai tersebut 

Sebelum naik pesawat, koper dan barang bawaan harus ditimbang terlebih dahulu supaya tidak kelebihan muatan. Supaya Anda lebih mudah untuk menimbang koper, maka bisa membeli timbangan koper digital. Alat ini sangat sederhana dan hadir dalam desain modern.

Timbangan koper hanya terdiri dari handle yang dilengkapi dengan indikator yang menunjukkan beban dan tali pengait. Anda hanya perlu mengaitkan koper dan mengangkatnya sedikit untuk mengetahui beratnya.

Anda bisa membaca angka yang tertera pada layar kecil tersebut. Timbangan koper digital ini menggunakan baterai sehingga Anda bisa mengganti baterai tersebut jika dayanya sudah habis.

Timbangan dengan kapasitas maksimal 50 ini harganya mulai Rp52.000,00. Warna yang bisa Anda pilih yaitu hitam dan putih.

9. Timbangan Ikan

Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini

10 Rekomendasi Timbangan Gantung Terbaik

Desainnya yang lucu bisa sekaligus sebagai hiasan dinding

Kapasitas maksimalnya yang hanya 10 kg

Timbangan dengan model lucu lainnya yang patut Anda pertimbangkan yaitu timbangan ikan, Harganya pun bisa dikatakan ekonomis karena tersedia mulai dari Rp12.000,00. Hal ini karena timbangan terbuat dari material plastik standard. Walaupun demikian, timbangan ini bisa digunakan hingga maksimal 10 kg.

Desainnya yang lucu bisa sekaligus sebagai hiasan dinding. Timbangan ikan ini menggunakan jarum sehingga tidak memerlukan baterai seperti pada timbangan digital. Handle timbangan yang tebal akan terasa nyaman di genggaman dan tidak membuat tangan terasa sakit.

Mengingat kapasitas maksimalnya yang hanya 10 kg, pengait untuk beban pun tidak terlalu tebal. Meskipun pengait tersebut tidak terlalu tebal namun kokoh dan kuat.

10. Timbangan Gantung Digital

Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini

10 Rekomendasi Timbangan Gantung Terbaik

mampu menimbang hingga kapasitas maksimal 30 kg

hanya perlu menekan tombol on yang dekat dengan handel

Rekomendasi terakhir yaitu timbangan gantung digital dengan ukuran segenggaman tangan. Ukurannya yang kecil ini sangat nyaman jika dibawa bepergian karena tidak berat atau makan tempat. Meskipun ukurannya relatif kecil namun mampu menimbang hingga kapasitas maksimal 30 kg.

Untuk menggunakan timbangan ini Anda hanya perlu menekan tombol on yang dekat dengan handel. Model digital ini juga dapat menghasilkan akurasi hasil timbangn yang baik. Tak hanya desainnya yang handy dan portable, timbangan ini juga terlihat stylish dan modern dengan warna hitam

Cukup sediakan dana mulai Rp90.000,00 Anda pun bisa memiliki timbangan gantung digital keren ini.

Sudah Menemukan Model Timbangan Gantung yang Anda Cari?

Itulah 10 model timbangan gantung yang bisa digunakan untuk kebutuhan pribadi maupun usaha. Rekomendasi diatas sangat variatif mulai dari pilihan material, kapasitas maksimal, hingga rentang harga. Yuk, beli sekarang juga di marketplace favorit Anda!