Selain dapat mempercantik dapur, kompor tanam terbaik juga fungsional karena punya tungku yang banyak.
Anda bisa membeli yang tungkunya 2 atau 3 untuk keperluan rumah tangga agar proses memasak bisa cepat selesai. Kami telah melakukan riset dan menemukan kompor tanam 2 dan 3 tungku terbaik. Selamat menyimak.
Rekomendasi Kompor Tanam Terbaik dan Harganya
1. Modena BH-0725
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Kompor tanam yang bagus dengan pemantik api yang sudah terintegrasi
Produknya mudah digunakan dan proses memasak cepat selesai
Modena merupakan salah satu merk kompor gas tanam terbaik. Salah satu variannya adalah BH-0725 merupakan produk dengan dua tungku yang memiliki fitur bagus.
Produknya dibekali dengan enameled grid sebagai tatakan tungku sehingga terlihat lebih elegan dan dapat mengalirkan panas yang tinggi dengan baik.
Selain itu, ada juga pemantik yang terintegrasi dengan kenop untuk memudahkan proses memasak. Permukaan atasnya menggunakan tempered glass sehingga mudah dibersihkan dan penampilannya elegan. Harga Modena BH-0725 ini sekitar 2 jutaan.
2. Suggo SG 301
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Kompor 2 in 1 dengan 3 tungku yang cocok dan fleksibel untuk semua jenis dapur
Tampilannya mewah tapi harganya murah
Apakah Anda sedang mencari kompor gas tanam 3 tungku terbaik? Jika iya, Suggo SG301 bisa menjadi salah satu pilihannya.
Produk ini dibekali dengan 2 tungku utama dan 1 tungku berukuran lebih kecil untuk memasak saus dan sejenisnya. Produknya tidak hanya dipasang dengan cara ditanam, tapi bisa juga ditaruh di atas meja. Lebih fleksibel dan bisa menyesuaikan tempat.
Saat digunakan, apinya diklaim tidak mudah mati meskipun diterpa angin atau terkena air. Kompornya diklaim hemat gas sampai 40 %. Bila tertarik, Anda bisa membeli kompor tanam terbaik ini dengan harga mulai 700 ribuan.
3. Rinnai RB 712 N (GB)
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Kompor tanam 2 tungku terbaik dengan fitur keamanan tingkat tinggi
Bodinya kokoh dan materialnya berkualitas. Hasilnya, produknya tahan lama
Siapa yang tidak kenal Rinnai. Brand ini terkenal dengan kompor gasnya yang awet dan menjadi pilihan mayoritas orang Indonesia.
Jika Anda sudah cocok dengan merek ini, maka memilih kompor tanam terbaik dari merek Rinnai juga tidak ada salahnya.
Apalagi ada Rinnai RB 712N (GB) yang memiliki desain mewah dan elegan. Produknya juga aman karena ada fitur child lock safety device. Selain itu, materialnya juga berkualitas sehingga bodinya kokoh dan awet.
Produk ini mudah dibersihkan dengan permukaan dari kaca hitam. Harganya sekitar 2,6 jutaan.
4. Domo DH 9301
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Merk kompor tanam terbaik dengan 3 tungku yang bisa diandalkan
Desain kokoh dan mewah dengan panel yang mudah dioperasikan dan aman buat anak
Domo DH 9301 merupakan produk dengan desain yang kokoh dan bahannya berkualitas sehingga tahan lama. Selain kuat, produk ini juga dibekali dengan fitur keamanan penting, yakni gas stopper. Dengan fitur tersebut, produknya akan meminimalkan risiko terjadinya kebakaran atau ledakan gas.
Produk ini punya 3 tungku dengan opsi gas tech burner, eco flame, dan api kecil. Anda bisa menggunakan pilihannya sesuai kebutuhan.
Bahan permukaannya adalah stainless steel dan tempered glass sehingga kuat dan mudah dibersihkan. Harganya mulai dari 2,7 jutaan rupiah.
5. Rinnai RB 772RO G
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Kompor tanam dari Rinnai yang lifetime warranty
Bisa digunakan untuk memasak secara nyaman seumur hidup
Satu lagi produk dari Rinnai yang dapat diandalkan, yakni RB-772RO (G). Produk ini berdimensi 750 mm x 420 mm x 150 mm. Bentuknya kompak, tidak terlalu sempit, namun tetap menghemat ruangan dapur.
Bahannya adalah tempered glass atau kaca yang kokoh. Selain kokoh, bahan ini juga lebih simpel dan tidak bikin ribet sebab kompor jadi lebih mudah dibersihkan.
Produknya dibekali dengan fitur one hand ignition untuk kemudahan menyalakan api dalam sekali dorong, lifetime warranty, knob zinc, dan baveled edge. Produknya juga punya burner protector, steel pan support, dan enamel iron burner head. Harganya sekitar 2 jutaan.
6. Hock Optima Crystal HB220OC
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Kompor tanam yang aman buat masak besar
Tatakannya dilapisi dengan tatakan enamel 5 kali lebih tebal sehingga kuat
Terkadang, muncul rasa khawatir saat hendak menggunakan kompor tanam buat masak besar. Khawatir bodinya akan kenapa-napa.
Hal semacam ini tidak berlaku untuk Hock Optima Crystal HB220OC. Sebab, produknya dibekali dengan tatakan 5 kali lapisan enamel yang membuatnya makin kokoh dan kuat.
Meski tatakannya cukup tebal dengan lapisan enamel, produk ini juga tergolong ringan. Produknya pun bisa mengeluarkan nyala api besar sehingga proses memasak besar bisa selesai cepat.
Kompor tanam yang cocok untuk usaha makanan atau bisnis katering ini dijual dengan harga 2,3 jutaan.
7. Ariston DD7632W1-A(BK)I
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Merk kompor tanam yang bagus dan awet dengan tiga tungku
Bisa masak 3 makanan sekaligus dalam satu waktu
Ariston adalah salah satu brand kompor yang menyediakan kompor gas tanam terbaik 3 tungku. Dengan produk ini Anda bisa memasak 3 jenis makanan sekaligus sehingga lebih hemat waktu dan tidak ribet.
Kompornya terbuat dari material yang bagus sehingga awet saat digunakan. Selain itu, pemantik apinya juga halus sehingga tidak menimbulkan rasa ragu dan khawatir.
Apinya biru secara sempurna untuk panas yang merata, aman, dan mudah mematangkan masakan. Harganya cukup kompetitif, yakni mulai dari 6 jutaan rupiah. Produk ini termasuk yang laris di pasaran.
8. Niko Kompor Tanam Reflection Pro Mirror
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Rekomendasi kompor tanam murah dan bagus yang laris di pasaran
Memiliki permukaan kaca yang bisa memantulkan gambar
Bila biasanya kompor tanam yang permukaannya kaca berwarna hitam, maka tidak demikian dengan Niko Reflection Pro Mirror ini.
Produk ini didesain secara khusus sehingga bisa merefleksikan gambar atau benda dengan sangat baik. Dengan kondisi ini, produknya jadi terlihat mewah sekalian bisa dipakai untuk bercermin.
Kompor 3 tungku ini diklaim 4 kali lebih kuat dari pada versi biasa. Selain anti panas, produknya juga anti gores dan lebih mudah dibersihkan. Menariknya, produk ini tak hanya bisa ditanam, tetapi juga dapat diletakkan di meja biasa. Harganya 680 ribuan.
9. Progas 3 Tungku Mix Bara
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Kompor tanam 3 tungku murah yang memiliki desain permukaan bermotif
Cocok untuk Anda yang senang seni dan mau dapur terlihat tidak monoton
Progas menghadirkan kompor tanam 3 tungku yang memiliki desain unik. Pada permukaannya terdapat motif bunga yang indah. Motif ini bisa memberikan kesan berbeda dalam dapur minimalis Anda.
Produk ini diklaim hemat energi sampai 30 % karena bisa menggunakan gas secara efisien. Apinya nyala biru dan tidak akan membuat bagian bawah alat memasak Anda jadi menghitam.
Permukaannya dilapisi dengan tempered glass yang tidak akan berkarat dan mudah dibersihkan. Anda bisa menjadikannya sebagai kompor gas, bisa juga tanam. Harganya hanya sekitar 600 ribuan.
10. Sanex SN KT301 Kompor Gas Tanam Motif Marble 2 in 1
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Kompor tiga tungku yang harganya di bawah 1 juta
Nyala api biru yang dapat merata dengan cepat dan besar
Sanex SN KT301 adalah produk kompor tanam yang bisa difungsikan sebagai kompor gas biasa. Produknya dibekali dengan 3 tungku yang dapat digunakan bersama-sama. Ketiga tungku tersebut terdiri dari 2 tungku utama dan 1 tungku kecil dengan pemanas rendah.
Anda bisa menggunakan masing-masing tungku untuk memasak tergantung kebutuhan atau mau memasak apa.
Produk ini memiliki api biru tornado yang panas dan cepat merata. Kompornya akan membantu proses memasak selesai lebih cepat.
Kompor lokal ini menggunakan pemantik otomatis dengan permukaan kaca yang mudah dibersihkan. Harganya sekitar 600 ribuan saja.
Produk Kompor Tanam Terbaik Pilihan Kami
Modena dan Rinnai merupakan dua brand yang kami andalkan saat mencari kompor. Maka dari itu, seri produk Modena BH-0725 dan Rinnai RB 712N (GB) merupakan produk yang dapat kami pilih.
Alasannya, selain fiturnya lengkap dan kuat, kedua kompor tanam terbaik tersebut juga dijual dengan harga yang affordable. Fitur keamanannya juga lengkap sehingga tidak bikin khawatir.
Modena BH-0725
Rinnai RB 712N (GB)
Yang Juga Banyak Diminati: