Mau bikin konten yang lebih menarik? Pastikan gambarnya bagus dengan memakai aplikasi kamera terbaik.
Kami telah mencoba berbagai macam aplikasi di toko dan mendapatkan beberapa apps terbaik. Rangkuman hasilnya ada dalam artikel ini.
Rekomendasi Aplikasi Kamera Terbaik
1. Adobe Lightroom Photo & Video Editor
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Anda bisa memotret sekaligus mengedit foto dengan cepat dan hasil yang memukau
Tersedia preset dan filter yang luar biasa
Lightroom menjadi salah satu produk apk kamera yang sangat berhasil. Sampai saat ini, dia sudah diunduh lebih dari 100 juta kali dengan rating yang sangat bagus. Artinya, aplikasinya memang memiliki performa yang bagus dan stabil.
Dengan aplikasi ini, Anda bisa memotret kemudian mengeditnya. Bisa juga mengambil foto yang sudah ada dan mengeditnya sendiri. Tersedia preset dan filter yang akan membuat Anda senang berkreasi dan menciptakan foto indah.
Tak hanya gambar, Lightroom juga bisa dipakai mengedit video dan menciptakan konten bagus buat semua media sosial.
2. PinGuo Camera 360 Photo Editor & Selfie
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Sudah diunduh lebih dari 100 juta kali
Dipercaya sejak lama untuk mengedit foto imut dan kece
Kamera 360 sudah dipercaya sejak lama oleh para pengguna untuk melakukan editing foto dengan hasil yang memuaskan.
Sebanyak lebih dari 1 miliar orang dari penjuru dunia sudah mengunduh aplikasi ini. Tak hanya orang dewasa, produk ini juga disukai oleh para remaja karena hasil editan yang keren.
Dengan aplikasi ini, Anda bebas berkreasi menciptakan foto yang unik. Terdapat banyak filter, preset, simbol, hingga aksesoris untuk menciptakan karya yang luar biasa. Foto yang biasa saja, bisa dipercantik dengan sangat mudah.
Sampai saat ini, total rating-nya masih di atas 4 di Google Play Store. Hal ini membuktikan bahwa eksistensi Camera 360 sangat bermanfaat.
3. Camera FV-5
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Aplikasi kamera terbaik untuk para profesional
Tersedia versi asli dan lite yang lebih ringan untuk HP
Jika Anda ingin menciptakan karya foto atau gambar yang terlihat lebih resmi dan profesional, maka aplikasi yang cocok dipakai adalah Camera FV-5.
Dengan produk ini Anda bisa menghasilkan gambar biasa menjadi terlihat jernih seperti hasil jepretan kamera DSLR. Fiturnya sangat modern dan memungkinkan pemakaian secara manual bagi para profesional.
Aplikasinya sudah didukung oleh multiple camera dengan kemudahan penggantian dari kamera depan dan belakang dengan cepat. Anda juga bisa memotret dengan format berbeda seperti JPEG dan DNG.
Camera FV-5 juga sangat intuitif dan bisa di-zoom secara fleksibel. Anda bisa mengunduhnya di Google Play Store sekarang.
4. ProShot
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Aplikasi baru yang cukup bagus untuk para profesional
Cocok untuk pemula yang baru main DSLR
Jika Anda senang memotret menggunakan kamera DSLR dan terbiasa mengatur pemotretan secara manual untuk hasil yang memuaskan, maka ProShot bisa jadi partner.
Aplikasi ini tergolong baru sehingga jumlah unduhannya juga tidak sebanyak yang lain. Sampai saat ini, produk ini sudah diunduh lebih dari 500 ribu kali dengan rating yang memuaskan di Play Store. Angkanya di atas 4.
Di sini, Anda bisa mengatur sendiri fps, resolusi, dan kualitas foto yang diinginkan sehingga hasil jepretannya juga maksimal.
Selain opsi manual, tersedia juga opsi auto yang bisa dipakai oleh para pemula yang baru belajar memakai DSLR. Rasakan sensasi memotret menggunakan kamera DSLR dari layar HP.
5. VSCO Cam
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Dibekali dengan fitur berkualitas dan ada komunitasnya
Bisa bikin karya dan langsung dibagikan
VSCO Cam menjadi aplikasi kamera terbaik yang harus diandalkan jika Anda ingin tampilan konten terlihat profesional dan tidak amatir.
Aplikasinya memiliki fitur-fitur kece yang bisa memberikan dampak luar biasa kepada foto dan video yang Anda buat. Tampilannya lebih keren dan menarik sehingga mendatangkan banyak engagement.
Selain bisa mengedit video dan foto, di sini Anda bisa bergabung dengan komunitas dan melihat hasil karya mereka. Tentu saja dari sini Anda bisa mendapatkan ide dan inspirasi baru.
Selain tersedia gratis, VSCO cam juga tersedia dalam versi pro yang berbayar. Versi pro ini dibekali dengan tools dan filter yang profesional.
6. Open Camera
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Aplikasi kamera yang bagus dan gratis
Anda bisa mendapatkan berbagai fitur komplit secara cuma-cuma
Open Camera merupakan aplikasi yang bisa diunduh oleh siapa saja secara leluasa. Aplikasinya sangat ringan dan bisa dipasang pada HP dengan RAM dan memori internal yang terbatas.
Selain itu, aplikasinya juga gratis secara menyeluruh. Artinya, Anda bisa menggunakan aplikasi ini tanpa perlu membayar apa pun. Seluruh fitur, preset, dan yang lainnya tersedia secara gratis untuk semua pengguna.
Aplikasinya sudah diunduh lebih dari 50 juta kali dan mendapatkan rating bagus dari para pengguna. Selain otomatis, Anda juga bisa mengatur foto secara manual pada aplikasi ini.
Open Camera tidak hanya untuk edit saja. Anda juga bisa memakainya untuk mengambil gambar langsung.
7. Snapseed
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Editor foto lengkap yang dikembangkan oleh Google
Gratis, simpel, ringan, dan bisa dipakai siapa saja
Snapseed bisa Anda manfaatkan untuk mengedit foto secara bebas. Aplikasi ini bisa dipakai pada tipe HP apa saja, khususnya yang bersistem operasi android.
Aplikasi edit foto dari Google ini dibekali dengan fitur yang cukup lengkap sehingga bisa digunakan oleh pemula hingga profesional.
Aplikasinya sudah diunduh dan dipasang lebih dari 100 juta kali di seluruh penjuru dunia. Dia juga mendapatkan banyak testimoni positif sehingga rating atau bintangnya selalu di atas 4.
Dengan Snapseed Anda bisa memotong, menambahkan efek, mengatur kontras, dan yang lainnya. Opsi editornya sangat beragam sehingga bisa menghasilkan karya yang luar biasa.
8. Adobe Photoshop Camera
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Sudah lama terkenal dengan aplikasinya yang bagus buat editing dengan banyak pilihan fitur
Hasilnya jelas memuaskan
Photoshop sudah lama dikenal sebagai aplikasi edit foto yang berkualitas dan memuaskan. Dengan aplikasi ini, Anda bisa menciptakan foto baru dari foto yang sudah ada.
Menghapus background, menggantinya, kemudian menambahkan sejumlah efek bisa dilakukan di sini. Anda bahkan bisa menggabungkan beberapa foto dalam satu file foto yang sama. Semuanya bisa dilakukan dengan hasil yang menakjubkan.
Bila biasanya, Photoshop dioperasikan dari laptop atau komputer, kini semua sudah tersedia aplikasinya di Google Play Store untuk dipasang di HP Anda. Aplikasinya bisa dipakai dari pemula hingga profesional.
9. B612 Photo & Video Editor
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Aplikasi kamera terbaik untuk membuat foto jadi makin lucu dan cantik
Ciptakan momen yang lebih spesial
B612 Photo dan Video Editor adalah opsi aplikasi yang all in one. Sesuai namanya, dengan B612 ini Anda bisa mengedit foto hingga video kemudian memostingnya di media sosial seperti instagram hingga Youtube.
Aplikasi ini sudah terkenal sejak dulu. Penggunanya tak hanya orang dewasa, tetapi juga para remaja. Alasannya, aplikasi ini mampu membuat gambar menjadi terlihat lucu dan makin cantik.
Unduhannya sudah mencapai lebih dari 500 juta dengan testimoni yang positif dan stabil. Hal ini dibuktikan dengan rating atau bintangnya yang selalu di atas 4 meskipun sudah ada sejak dulu.
10. Snow Corporation Snow Camera Beauty & Makeup
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Aplikasi kamera yang bikin foto profil makin berkilau
Tinggal selfie, kemudian edit dan beres
Jika Anda ingin membuat foto profil makin bagus, salah satu aplikasi yang kami rekomendasikan adalah Snow Camera Beauty & Makeup.
Sesuai namanya, di sini Anda bisa mengubah wajah yang tadinya biasa saja menjadi terlihat luar biasa sehingga memukau saat dijadikan sebagai foto profil.
Terdapat banyak stiker setiap harinya yang bisa Anda gunakan untuk melengkapi kebutuhan editing. Filternya juga terus diperbaharui dan selalu ada yang baru setiap musim. Semuanya bisa dinikmati secara gratis alias tidak berbayar sama sekali.
Snow sudah diunduh lebih dari 100 juta kali dengan ulasan jutaan yang mayoritas positif.
Produk Aplikasi Kamera Terbaik Pilihan Kami
Ada banyak aplikasi yang ingin kami coba pasang di HP. Namun bila disuruh memilih, kami akan memilih VSCO Cam untuk kebutuhan profesional dan pekerjaan.
Khusus untuk aplikasi kamera terbaik buat kebutuhan pribadi, Camera 360 dan B612 adalah pilihan yang pas.
VSCO Cam
Camera 360
B612
Yang Juga Banyak Diminati: