Jangan sampai salah pilih cat minyak terbaik agar lukisan Anda jadi lebih indah dan estetik. Buat imajinasi menjadi lebih nyata dengan banyak pilihan warna.
Rangkuman hasil riset kami terhadap produk cat di pasaran ini akan membantu Anda menemukan yang terbaik.
Rekomendasi Cat Minyak Terbaik dan Harganya
1. Marie’s Oil Colour
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Cat minyak yang harganya ekonomis dan cocok untuk pemula
Ideal dipakai oleh siapa saja, termasuk mahasiswa
Marie’s Oil Color merupakan salah satu jenis cat minyak yang bagus dengan harga yang murah. Produk ini hadir dengan warna-warna cerah dan beragam. Hasil warnanya jernih dan pekat sehingga sangat cocok dipakai melukis di atas kanvas.
Produknya sangat cocok dipakai oleh pemula. Misalnya mahasiswa seni yang baru mulai belajar dengan teknik melukis dan pencampuran warna yang berbeda.
Meski bau produknya sedikit menyengat, hal positif lain yang bisa Anda dapatkan dari Marie’s Color adalah kemasannya yang besar sehingga lebih leluasa saat dipakai. Anda bisa membeli satu set, bisa juga bijian. Untuk set 12 dijual dengan harga 40 ribuan.
2. Greco Oil Color
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Pilihan yang paling cocok untuk Anda yang sedang belajar menggunakan cat minyak
Warnanya awet dan tahan lama
Masih belajar atau berlatih memakai cat minyak terbaik? Anda bisa memilih merek Greco untuk latihan setiap hari.
Produk ini dirancang dan diformulasikan secara khusus agar bisa dipakai latihan melukis di atas kanvas oleh pemula. Anda bisa mencampurkan warna untuk mendapatkan warna baru yang kece. Juga, berlatih mengenali hasil olesan kuas di atas kanvas yang bertemu dengan tekstur cat minyak.
Greco memiliki kualitas yang bagus. Maka dari itu, produknya juga digunakan oleh para pelukis profesional. Kemasannya tube dengan isi beragam, salah satunya 21 ml. Harganya mulai dari 14 sampai 30 ribuan.
3. Winsor & Newton Winton Oil Color
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Cat minyak bagus yang memiliki pigmen berkualitas tinggi
Digunakan dalam berbagai lukisan skala besar
Winsor & Newton Winton Oil Color merupakan produk berkualitas tinggi. Produknya memiliki pigmen yang bagus sehingga cocok untuk menghasilkan seni yang memukau.
Produk ini tersedia dalam 55 warna yang berbeda. Anda bisa menggunakan warna tersebut, mencampurkan, dan mendapatkan warna baru.
Jika Anda sering melukis di media yang besar atau dalam skala besar, maka Wilton Oil Colour ini juga jadi teman yang paling pas. Produknya ready to use dan mudah disapukan. Anda tidak akan kesulitan menghasilkan lukisan kelas atas.
Harga Wilton Oil Color ini mulai dari 190 ribuan untuk kemasan tube 200 ml.
4. Phoenix Oil Color
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Cat minyak terbaik yang unik dengan warna titanium white
Fungsinya unik dan banyak dicari pembeli
Pernah melihat lukisan dengan warna kontras yang indah? Mungkin warna pilihannya adalah titanium white dari Phoenix. Apabila Anda ingin menghasilkan lukisan sekeren itu, maka silakan beli produknya.
Sentuhan warna yang diberikan Phoenix ini bisa memberikan kesan tegas dan bersih. Selain itu, lukisan juga jadi lebih keren dengan gradasi yang cantik dan cerah.
Kontras warna yang dihasilkan Phoenix ini bermutu tinggi dan memuaskan. Anda juga bisa membeli warna lainnya jika ingin menghasilkan lukisan super keren.
Dalam satu kemasan terdapat isi 200 ml. Ideal untuk melukis besar. Dengan isi yang banyak, produknya hanya dijual dengan harga 70 ribuan saja.
5. Reeves Oil Colour
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Cat minyak terbaik yang aman dipakai oleh semua umur, termasuk anak-anak
Teksturnya padat dan jelas
Mau melatih anak menggunakan cat minyak buat melukis atau mau mengajak mereka berkreasi di atas kanvas? Produk yang aman digunakan adalah Reeves Oil Color.
Produk ini diformulasikan secara khusus agar aman digunakan oleh semua umur, termasuk anak-anak. Maka dari itu, saat Anda mau melatih anak melukis di atas kanvas sejak dini, produk inilah yang bisa diandalkan.
Terdapat 18 warna yang keren, termasuk titanium white yang siap membantu Anda menciptakan sebuah lukisan yang luar biasa.
Anda bisa memakai teknik impasto jika menggunakan Reeves. Produknya ready to use dengan tekstur hasil yang jelas dan padat. Harganya 190 ribuan untuk set isi 18.
6. Royal Talens Van Gogh Oil Color
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Cat minyak yang tersedia dalam kemasan besar
Pilihan warna sangat beragam untuk menciptakan lukisan terbaik
Untuk menjadi seorang profesional atau serius dalam bidang lukisan, Anda bisa membeli cat minyak yang bagus dari Royal Talens Van Gogh.
Produknya dikenal karena kualitasnya yang bagus. Mulai dari segi tekstur, hasil olesan akhir, ketahanan, dan yang lainnya. Soal warna, cat ini juga memiliki pilihan yang sanga banyak. Tersedia 66 warna yang siap Anda gunakan untuk menciptakan karya luar biasa.
Catnya dikemas dalam kemasan yang beragam. Mulai dari kecil hingga besar. Dari 20 ml, 40 ml, hingga 200 ml. Namun, jika Anda profesional dan sering melukis, kemasan 200 ml lah yang kami sarankan untuk dipakai. Harganya sekitar 240 ribuan per kemasan.
7. Royal Talens Rembrandt Oil Colour Tube
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Cat minyak paling bagus andalan para pelukis
Terdiri dari 120 warna termasuk 57 mono pigmented colors
Permainan warna merupakan salah satu hal yang wajib dilakukan saat melukis agar hasilnya memukau. Untuk menciptakan itu, Anda perlu pilihan warna yang sangat beragam.
Maka dari itu, Royal Talens menghadirkan varian Rembrandt Oil yang secara khusus dirancang menggunakan formula terbaik dengan konsentrasi pigmen berkualitas.
Produk ini menghadirkan 120 pilihan warna berbeda, sudah termasuk 57 mono pigmented color. Anda bisa menciptakan gradasi dan kontras yang luar biasa memakai Royal Talens ini.
Kemasannya mulai dari 15 ml dan 40 ml. Untuk seri 1 (transparant white) kemasan 40 ml, harganya sekitar 160 ribuan.
8. Bazic Oil Colour BC 566 Set 18
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Paket cat minyak terbaik yang dijual dengan harga sangat murah
Ideal untuk siswa, mahasiswa, atau pemula
Bazic Oil Colour BC 566 merupakan produk cat minyak yang dalam satu kemasannya berisi 18 warna namun harganya ekonomis.
Hal tersebut menjadikan brand ini mudah diterima di masyarakat dan laris manis. Produknya masuk dalam daftar Terlaris di marketplace Indonesia.
Kemasannya berbentuk tube dengan netto 12 ml, cocok untuk pemakaian dasar atau melukis skala kecil. Jika Anda hanya melukis sesekali atau saat ingin saja, maka cat minyak inilah yang wajib dicoba.
Warnanya intens, hasilnya cukup bagus, tahan lama, dan tidak mudah pudar. Harganya hanya 60 ribuan saja.
9. V-Tec Oil Color
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Merk cat warna minyak terbaik yang praktis dan ekonomis
Lebih ideal dipakai untuk latihan oleh anak hingga remaja
Mau beli cat minyak tapi budget-nya terbatas? Anda bisa membeli V-Tec Oil Control set 12 yang harganya di bawah 50 ribu rupiah.
Meski murah, brand ini cukup berkualitas. Kemasan tube-nya juga aman dan tertutup rapat sehingga lebih awet dipakai dalam jangka waktu lama.
Adapun pilihan warna yang tersedia yakni titanium white, lemon yellow, yellow med, ultamarine blue, prussian blue, light green, viridian, vermiliion, burnt sienna, dan yang lainnya.
Totalnya ada 12 warna yang secara umum sudah lengkap warna dasar dan warna lainnya yang dapat dikombinasikan untuk menciptakan warna baru yang indah. Harganya hanya 40 ribuan.
10. Montana Oil Colour
Tempat rekomendasi pembelian: Klik Disini
Cat minyak yang satu set harganya di bawah 20 ribu rupiah
Ideal untuk melukis yang tidak membutuhkan banyak cat
Apabila Anda hanya melukis saat ada tugas dan itu pun skalanya kecil, maka produk yang Anda butuhkan jelas kecil.
Montana Oil Colour bisa jadi pilihan yang paling pas karena terdiri dari 12 warna dalam waktu box kemasan dengan isian per tube adalah 6 ml saja.
Produk ini memiliki ukuran box 25 cm x 9 cm x 2 cm. Bentuknya kompak dan mudah dibuka. Kemasannya juga lumayan tertutup.
Hasil warnanya sangat kaya dan pulasannya lembut. Warnanya jelas dan pigmennya berkualitas. Produknya juga tidak mengandung racun sehingga aman dipakai anak-anak. Harganya hanya 19 ribuan.
Produk Cat Minyak Terbaik Pilihan Kami
Pilihan produk paling bagus baiknya disesuaikan dengan kebutuhan. Jika untuk skala kecil Marie’s Oil Colour sudah pas. Kualitasnya bagus dan harganya murah.
Namun, cat minyak terbaik kelas profesional jelas harus dikemas besar dan kualitasnya premium seperti Winsor & Newton Winton Oil Color.
Marie’s Oil Colour
Winsor & Newton Winton Oil Color
Yang Juga Banyak Diminati: